Pada tahun 2009, robot raksasa, penyihir remaja dan rumah yang dapat terbang mendominasi box office, dengan penonton yang menghabiskan lebih dari $10 miliar berbondong-bondong ke bioskop untuk membeli tiket. Berikut adalah sepuluh film terlaris di box office tahun ini.
10. The Blind Side
Total : $184,387,000
Tanpa ledakan, robot CGI ataupun vampir dan hanya disampaikan dari mulut ke mulut, drama yang sangat menginspirasi ini menanjak ke posisi sepuluh selama akhir pekan liburan Natal.
9. Ice Age: Dawn of the Dinosaurs
Total : $196,573,705
Tidak sekedar kembali ke box office, petualangan ‘Ice Age’ ketiga dengan awak makhluk prasejarah ini menaklukkan tempat nomor 2 box office di seluruh dunia dengan $883.7 juta.
8. Monsters Vs. Aliens
Total : $198,351,526
Di antara deretan film animasi tahun ini, film dengan petualangan mengerikan ini menjulang tinggi, melangkah ke peringkat sepuluh dengan salah satu pembukaan akhir pekan terbesar yang pernah ada.
7. Avatar
Total : $212,268,000
Disebut sebagai salah satu film yang paling diantisipasi dalam dekade ini, film epik sci-fi visioner milik sutradara James Cameron melompat ke sepuluh besar selama minggu-minggu terakhir tahun ini.
6. Star Trek
Total : $257,730,019
Bertahan lama dan berjaya terus! Film sci-fi klasik milik Sutradara J.J. Abrams kembali terbukti populer dengan penggemar lama yang setia maupun baru, bahkan memperoleh pendapatan lebih daripada film Star Trek sebelumnya.
5. The Hangover
Total : $277,322,503
Dengan mudah film ini menjadi kejutan di musim panas, cerita norak tentang pesta bujangan Vegas ini menjadi komedi R-rated nomor satu sepanjang masa.
4. The Twilight Saga: New Moon
Total : $280,924,000
Dengan keberhasilan Twilight 2008, film asmara supranatural Stephanie Meyers yang kedua ini memecahkan rekor $72.703.754 sebagai film dengan pendapatan tertinggi di hari pembukaan sepanjang masa.
3. Up
Total : $293,004,164
Animasi Pixar kembali berjaya, menjulang ke nomor tiga, menjadi film berpendapatan tertinggi kedua yang pernah ada (setelah Finding Nemo) dan menjadi film 3D terlaris sepanjang masa.
2. Harry Potter and the Half-Blood Prince
Total : $301,959,197
Penyihir remaja populer kembali pada tahun keenamnya di Hogwarts untuk memperoleh tempat kedua namun dengan mantra yang sangat kuat pada box office di seluruh dunia, malah mendapat tempat teratas dengan $929.4 juta.
1. Transformers: Revenge of the Fallen
Total : $402,111,870
Autobots yang memerangi Decepticons menjadi puncak box office, tidak hanya menjadi puncak film pendapatan tertinggi tahunan, tetapi juga dengan kuat menempatkan dirinya pada nomor 9 antara sepuluh film terlaris sepanjang masa.
4 Responses to Top 10 Film Box Office 2009