Tersenyumlah atau Potong Gaji!

Saya rasa semua setuju betapa menyebalkan apabila melihat karyawan yang mukanya “asem” pada saat menyambut kedatangan kita dan membuat kita para pelanggan malas untuk bertanya apalagi membeli.

Hal ini benar-benar diperhatikan oleh perusahaan kereta api Keihin Electric Express Railway di Jepang sehingga mereka memutuskan untuk memasang sebuah alat pendeteksi senyum (smile detector) bagi sekitar 500 karyawan yang bekerja di sana.

Smile!

Software “Smile Scan” ini dibuat oleh perusahaan Omron yang akan mendeteksi seluruh karyawan melalui karakteristik wajah, bentuk bibir dan gerakan mata.

Pada saat mereka masuk kerja, alat ini langsung scan setiap karyawan dan akan mengeluarkan hasilnya dalam range 0 – 100.

Bagi karyawan yang nilainya di bawah rata-rata atau boleh dibilang mukanya lagi “asem” maka akan keluar sebuah peringatan tertulis di monitor seperti “You still look too serious!” atau “Lift up your mouth corners”.

Selain peringatan yang ada di monitor, setiap karyawan juga akan mendapatkan hasil cetakan sehingga para karyawan selalu mengingat betapa pentingnya untuk selalu tersenyum atau memperbaiki muka mereka yang terlihat stres itu.

About HW

Hallo... Nama saya Hendra, 21 tahun, berat 60 kg, tinggi 171 cm. Hehe... Kuliah di BiNus jurusan Teknik Informatika semester 7. Salam kenal! :)
This entry was posted in technology and tagged , , . Bookmark the permalink.

4 Responses to Tersenyumlah atau Potong Gaji!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *